Minggu, 22 September 2013

Inspirasi Bekal Sekolah

Begitu nasywa masuk TKA, konsekuensinya adalah jam belajar yang lebih panjang (8-11), masih ditambah dengan waktu di jalan karena naik jemputan. Sempat benar-benar membuat Mrs Karmi pusing. Takut dia kelaparan atau kekurangan nutrisi, atau paling parahnya nggak ndut lagi. Oh NO.

Akhirnya belajarnya Mrs Karmi untuk menyusun bekal yang cukup untuk mengenyangkan sekaligus memberi nutrisi. Tahap pertama yang harus disiapkan adalah peralatan makan yang lucu-lucu, misalnya kotak makan siang, garpu kecil yang lucu-lucu, atau mangkok silikon warna warni yang bisa jadi separator dalam kotak makan. Selanjutnya kita lebih baik juga invest membeli cetakan atau cuter sandwich/roti tawar bentuk lucu. Tidak ada salahnya juga menyiapkan peralatan membuat susi, seperti susi mat, nori dll.

Peralatan sudah, selanjutnya menu seperti apa yang harus disiapkan? Yang jelas menunya HARUS yang merupakan kesukaan anak. Tidak perlu ribet menyiapkan menu yang susah, yang memang wah kelihatannya, tapi ternyata itu bukan kesukaan anak kita. Ada baiknya menanyakan kepada anak bekal apa yang ingin dibawa ke sekolah. Kalau anak menyebutkan menu yang sama terus, sebisa mungkin arahkan anak untuk melakukan variasi makanan.

Kalau Mrs Karmi, untuk persiapan bekal anak, harus sedia bahan-bahan makanan praktis yang harus selalu in stock, misalnya sosis, nugget, telor, puding, bakso, keju, daging ayam + tepung bumbu (biasanya buat bikin ayam krispi), roti tawar, selai, meses, mie telor, dll. Untuk stock buah disesuaikan kesukaan anak-anak, misalnya anggur, strawberi, pisang, dll. Selain itu nasywa selalu dibekali susu kemasan rasa vanila.

Berikut contoh menu dalam seminggu..

golden fried rice with egg and sausage, mango pudding, grapes

sushi with mayo, yogurt

bread with strawberry jam, mango pudding

fried noddle with egg, grapes
Selain menu di atas, beberapa variasi menu yang pernah dibuat Mrs Karmi:
1. Pisang goreng keju
2. Pisang bakar keju coklat
3. Roti isi sosis --> roti tawar diisi sosis gulung, bisa digoreng bentar, bisa juga langsung dipotong-potong dan ditusuk pakai garpu kecil
4. Mini hotdog --> mirip seperti roti isi sosis, cuma rotinya pake mini hotdog bun
5. Kentang goreng + Ayam goreng krispi

Sederhana dan mudah kan? Bila yang punya waktu berlebih, bisa menyiapkan bekal dengan hiasan yang lebih seru (alias nge-bento). Bagi yang waktu di pagi mepet karena harus berangkat kerja, mau nggak mau harus yang praktis-praktis saja.

Seiring berjalannya waktu, penyiapan bekal ini menjadi lebih mudah dan fleksibel. Karena Nasywa juga sudah semakin terpola, menu-menu apa yang disukainya.

Semoga menginspirasi bekal sekolah si kecil ya :)








1 komentar:

  1. wah, makasih inspirasi bekal sekolahnya, kalau bisa bikin susu kedelai bisa buat bekal juga tuh
    nah, kalau belum tau caranya, ada nihcara membuat susu kedelai

    BalasHapus