Minggu, 07 Juli 2013

Marhaban ya Ramadhan..




Yang lebih penting dari mulai puasa Selasa atau Rabu ialah mengilmui mengapa ada beda demikian; lalu beramal sesuai ilmu teryakini (@salimafillah, 2013)


Tahun ini naga-naganya akan terjadi perbedaan awal puasa, antara Selasa 9 Juli atau Rabu 10 Juli. Perbedaan itu -sebagaimana kutipan twit @salimafillah diatas- mohon ditanggapi secara biasa saja. Yang lebih penting adalah mengetahui ilmu dibalik perbedaan tersebut, misalnya apakah harus melihat langsung atau berdasarkan perhitungan, melihat langsung itu harus berapa derajat, kemudian cukupkah apabila telah ada yang melihat langsung -dan disumpah- menjadi dasar, hingga patutkah pemerintah dijadikan pemimpin dalam hal penentuan awal puasa. Kami disini tentu hanya punya ilmu yang sedikit dibandingkan para ahli,  dai dan alim ulama seantero jagat. Namun Insya Allah, kami akan mulai berpuasa Ramadhan tahun ini pada esok hari sebagaimana kami selalu mengikuti ketentuan dari salah satu organisasi Islam yang kami yakini.

Ada rasa bahagia yang amat sangat, kembali berada di gerbang Ramadhan. Semoga bahagia ini menjadi semangat menjaga konsistensi ibadah selama 30 hari kedepan amiin.

Berbeda dengan tahun-tahun lalu, Ramadhan tahun ini, Mr karmi akan jauh dari kami. Karena alasan pekerjaan, Mr Karmi harus tinggal di kota lain, dan hanya pulang di akhir pekan. Pasti akan sepi menjalani sahur-buka-tarawih tanpa Mr Karmi :(
Tetap semangaaat !!!


Selamat beribadah di bulan Ramadhan yaa...

 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar